(KRAKAL BEACH) Pantai Krakal

pantai krakalPantai Krakal terletak di Kampung Krakal Kelurahan Ngestirejo Kecamatan Tanjung Sari Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta atau 37 kilometer arah selatan dari pusat kota Wonosari. Perjalanan dari Yogyakarta memakan waktu kurang lebih 2-3 jam, naik motor( tergantung kemampuan). dengan menggunakan motor dengan mengisi bahan bakar 15 ribu sudah bisa untuk pergi ke pantai krakal. iru pun masih sisa yang nantinya ditengah perjalanan pulang ke kota yogyakarta kita bisa menambah bensin. jadi total untuk bahan bakar 20-25rb.

perjalanan terasa nyaman dikarenakan akses ke tempat wisata tersebut cukuplah bagus. kita pasti tahu jalan ke krakal, karena selalu ada tanda baner yang menuntun supaya kita bisa samapi tanpa tersesat. tapi perlu berhati2 pula karena jalan yang berliku dan naik turun. jangan lupa untuk taati peraturan lalu lintas disana. karena di daerah wonosari sangat ketat peraturannya.

sebelum mencapai tempat wisata, kita disuguhkan pemandangan di kanan dan kiri jalan yang sangat bagus. setelah sampai di lokasi( sebenarnya kita sudah disuguhkan pilihan wisata di daerah tersebut,seperti pantai baro,kukup,dll).tetapi disini saya ingin pergi ke pantai krakal. yang katanya sangat indah dan terdapat biota laut yang indah pula.

sesampai di loket. kita membayar karcis sebesar 5000 rupiah kalo belum naik...dan bekuthuk-blekuthuk!!! langsung saja parkir dan menikmati pemandangan di sana. di sekitar pantai terdapat warung-warung makan yang menyediakan aneka makanan ataupun seafood. dengan harga yang terjangkau pula.
Tak terasa capek. yang terasa perasaan lega santai dan senang. tentu.... laper.... heheheeee...

berikut daftar yang perlu dibawa ke pantai krakal biar tambah maknyus:
  1. baju ganti
  2. bekal ( snack ringan aja, kalo bisa juga snack berat lebih mantap)
  3. air mineral
  4. jas hujan(tergantung musim)
  5. kamera 
  6. dan lain2 yang bisa buat agan-agan nyaman.
NB: demi menjaga kendahan dan kelestarian alam, buanglah sampah pada tempatnya, atau bawa pulang. karena disana sedikit tersedia t4 sampah. dengan pula ikut menjaga, yaitu dengan tidak merusak atau mengambil biota disana.


pantai krakal
pantai krakal
pantai krakalkrakal